Libya: “Malam ini adalah malam penentuan. MALAM INI”

Pos ini merupakan bagian dari liputan khusus kami Gejolak di Libya 2011 [En].

Yang terjadi di Libya tidak bisa lagi disebut protes anti pemerintah. Bentrokan dengan senjata berat hingga tongkat dan pentungan telah merebak di beberapa kota antara anggota pasukan militer yang telah beralih memihak rakyat sipil melawan faksi-faksi yang tersisa dari pemerintahan Muammar Al Gaddafi, termasuk tentara bayaran asing yang ia bawa untuk melindungi pemerintahnya.

Sampai pukul 11 malam hari Minggu, 20 Februari waktu lokal Libya, media melaporkan tembakan beruntun dan pembakaran di ibu kota Tripoli. Benghazi, jantung protes hari Sabtu kemarin, masih dilaporkan berita yang belum bisa dikonfirmasi bahwa sisa-sisa militer di kota terbesar kedua Libya tersebut beralih [En] memihak para pemrotes. Tembakan juga terdengar di kediaman Kol. Ghadaffi.

Segalanya terjadi sangat cepat. Sekali lagi: untuk mengikuti perkembangan protes di Libya (dan reaksi pemerintah), lihat di peta yang dibuat @Arasmus dari “akun-akun Twitter terpercaya” untuk membantu menjembatani komunikasi karena langkanya media independen di Libya. Situs ini [En] juga mengumpulkan feed Twitter yang diperbarui secara teratur.

Hingga Minggu pagi, 20 Februari, Human Rights Watch menghitung [En] jumlah korban sipil tewas lebih dari 170 jiwa selama protes 5 hari tersebut. Jumlah tersebut tentu akan meningkat, menurut seorang dokter Libya dalam sebuah wawancara dengan BBC Radio 5 tentang aksi protes dan jatuhnya korban pada hari Minggu, 20 Februari.

Massa Twitter terus berusaha memantau kejadian di Libya.

@AJELive:“ada sebuah mitsubishi lancer putih … mereka menembaki orang-orang secara acak” dokter di Tripoli menyatakan kepada @AJELive #Libya

@MbinH: Gaddafi menyewa penjahat untuk memperkosa para wanita agar suami mereka tetap di rumah. Riwayatnya sebentar lagi tamat. #Genocide #Libya #Gaddafi

@ChangeInLibya: Malam ini adalah malam penentuan. MALAM INI. Ada ratusan ribu orang di jalanan saat ini di daerah sekitar Lapangan Hijau menurut seorang teman

@abdu: suku-suku Tuareg di Libya selatan telah bergabung dengan pemrotes. Ini menurut seorang aktivis Tuareg Libya yang tinggal di London (kepada AJ). #Libya

@ShababLibya: BREAKING CONFIRMED: Pemrotes di Tripoli berduyun-duyun menuju Lapangan Hijau dengan bernyanyi: Tidak Ada Tuhan Selain Tuhan dan Gaddafi adalah Musuh Tuhan #feb17

@SultanAlQassemi: Al Jazeera: Duta Besar Libya untuk Liga Arab mengajukan pengunduran diri dengan alasan “pembantaian masal warga Libya”

@iyad_elbaghdadiAljazeera menyaksikan liputan live para pemuda menurunkan bendera #Gaddafi dan menaikkan bendera asli triwarna kemerdekaan  #Libya ! #Feb17

@ChangeInLibya: Mendengar bunyi tembakan yang sangat sangat jauh di Tripoli untuk pertama kalinya.. nhar ehraff illela leltek ya geddafi #feb17

@LibyansUnite: aku baru menerima berita bahwa dua paman saya telah bergabung dengan aksi protes, yang pasti saya menangis karena saya tidak tahu apakah mereka akan tetap hidup

@evanchill: Sumber-sumber dari Tripoli memberi tahu Jazeera: Pasukan keamanan “mengepung” kompleks pengadilan di mana puluhan hakim sedang memprotes. #feb17

@FreeLibyan87:Sumber dari lokasi peristiwa daerah #Gergarish seperti kawasan perang. dengan senjata beramunisi dan tentara bayaran. #Libya #Feb17

@iyad_elbaghdadi: 250-300 tewas di #Benghazi saja sejak protes dimulai #Feb17 #Libya

@iyad_elbaghdadi:50 tewas di #Benghazi hari ini sejak siang pada tanggal #Feb17 #Libya

@FreeLibyanman: Para pria mengumpulkan wanita di tempat-tempat aman..

@iyad_elbaghdadi: Live dari #Misurata: Konfirmasi bahwa pasukan tentara dan polisi di kota tersebut menyerahkan senjata mereka dan bergabung dengan pemrotes #Feb17 #Libya

@iyad_elbaghdadi: #Benghazi: Toko-toko obat membagikan obat-obatan secara gratis; pemuda mengambil alih keamanan kota, tidak ada satupun laporan penjarahan #Libya

@ChangeInLibya: Kata Libya yang sangat saya sukai saat ini “maqluba” atau “jungkir-balik”. artinya bencana sudah menimpa #gaddafi #feb17 @ShababLibya

@ShababLibya: Berita terbaru: Penelpon AJ: Letnan Abdel Fatah Younis ElObeidi (menteri keamanan publik) telah bergabung dengan pemrotes #feb17 #Libya

@ShababLibya: Menjawab pertanyaanmu, ya saya yakin kejatuhannya tidak lama lagi jika Tuhan berkenan, saya yakin kita akan melihat banyak menteri lain bergabung dalam protes#Libya

Pos ini merupakan bagian dari liputan khusus kami  Gejolak di Libya 2011 [En].

Mulai Percakapan

Relawan, harap log masuk »

Petunjuk Baku

  • Seluruh komen terlebih dahulu ditelaah. Mohon tidak mengirim komentar lebih dari satu kali untuk menghindari diblok sebagai spam.
  • Harap hormati pengguna lain. Komentar yang tidak menunjukan tenggang rasa, menyinggung isu SARA, maupun dimaksudkan untuk menyerang pengguna lain akan ditolak.