- Global Voices dalam bahasa Indonesia - https://id.globalvoices.org -

Korea Selatan: Video K-Pop ‘Gangnam Style’ Merambah ke Seluruh Dunia

Kategori: Asia Timur, Korea Selatan, Gagasan, Media Warga, Musik, Seni Budaya

Lagu penyanyi Korea Selatan Psy [1] ‘Gangnam Style’ merambah ke seluruh dunia, video YouTube-nya [2] (di bawah) ditonton lebih dari 70 juta per hari sejak rilis pada pertengahan Juli.

Ini hit terbesar dalam sejarah K-Pop (Korean Pop), dan jadi topik pembicaraan masyarakat Korea. Lingkup diskusi bervariasi dari pujian sederhana terhadap kesuksesan Psy (kependekan dari Psycho, nama aslinya adalah Park Jae-sang), ulasan tentang pemasaran dan strategi media sosialnya, kritikan terhadap penyanyi pop mainstream lainnya yang terlalu dikendalikan oleh agensi rekaman mereka, sampai analisis yang lebih rinci terhadap rasa tidak aman yang mendalam dari warga Korea tentang negara mereka.

Banyak media internasional, termasuk Billboard [3], ABC [4] dan CNN [5], segera membahas sensasi ini, yang jadi kejutan bagi orang Korea Selatan, khususnya para taipan hiburan yang gagal melakukan debut signifikan ke pasar Amerika meski sudah menghabiskan banyak uang dan sumber daya selama bertahun-tahun.

Para pengguna internet Korea Selatan, meskipun sangat menyadari penampilan [6] Psy yang bagus dan menarik serta lagunya yang satire, juga bingung dengan ledakan kesuksesan ini yang bukan hanya di tingkat lokal, tapi juga di tingkat internasional.

Sementara itu para pemirsa Internasional berkomentar di video YouTube Psy bahwa meski mereka suka lagunya, mereka tak begitu paham arti liriknya. Dan mereka tidak sendirian. Bahkan banyak orang Korea Selatan, seperti blogger Gl-Meet [7], mengaku jika mereka tak begitu paham liriknya, karena tidak nyambung dan sama sekali tidak memiliki alur cerita – seperti banyak lagu pop lainnya yang mudah diingat.

Komentar dasar yang disepakati orang-orang adalah berikut: Gangnam adalah daerah elit di Seoul dan dalam video itu Psy berakting sebagai karakter pria Gangnam yang berkelebihan yang bersumbar tentang betapa jagonya dia membuat gadis-gadis terkesan. Ini bisa ditafsirkan sebagai sebuah satire yang mengecam orang-orang kaya Korea yang mementingkan diri sendiri, begitu pula sifat materialistis masyarakat Korea Selatan.

Banyak media bukan hanya menafsirkan lagu ini tapi lebih jauh membedah liriknya secara serius, seperti ulasan [8] the Atlantic yang rinci, rumit, tapi agak terlalu ekstrim. Blogger Gl-Meet menulis [9] [ko]:

사실 언어의 장벽이 해당되지 않는 나도 가사를 온전히 음미하긴 어렵다. 커피를 원샷하는 사나이랑 옷 입어도 야한 여자 등 여러 인간유형이 중구난방으로 등장하고 틈만 나면 sexy lady가 끼어드는데, 여기서 무슨 깊은 의미를 찾겠는가? 애초에 싸이는 단순히 최고로 신나고 재밌는 곡을 만들 생각이었을 것이다. 가사는 입에 착착 붙게, 비트는 구성지고 중독성있게, 뮤직비디오는 최대한 촌스럽고 웃기게 […] 신문 지면에 좀 안다는 아줌마랑 아저씨들이 이걸 분석하면서 강남스타일이 사뭇 진지해졌다. 촌티나는 싸이가 강남 기득권 의식을 풍자했다는 설[…] 참, 꿈보다 해몽이다. 그들 입장에선 혜성처럼 날아든 싸이와 강남의 존재가 너무 압도적이어서 나름의 분석이 필요했을 순 있겠다. 우리야 뭐, ‘싸이’니까 그러려니 하고 받아들이지만.

Bahkan bagiku, yang tak punya halangan bahasa, sulit untuk sepenuhnya menikmati liriknya. Bagaimana aku mengartikan lagu yang berulang kali diinterupsi oleh frasa “sexy lady” dan tema-tema seperti seorang pria minum kopi dalam satu tegukan, wanita murahan, muncul benar-benar acak di liriknya. Aku yakin motif Psy adalah menciptakan lagu yang seru dan asyik– dengan membuat lirik yang mudah ditangkap, irama yang bersemangat dan video musik adiktif yang selucu dan senorak mungkin […] Setelah beberapa pria dan wanita terpelajar di media mulai ‘membedahnya’, Gangnam Style menjadi lagu yang cukup serius. Terdapat begitu banyak teori, seperti Psy mengejek beberapa kalangan bergengsi di area Gangnam serta rasa superioritas mereka, dll […] Yah, ini adalah sitausi dimana “tafsiran mimpi lebih baik dari mimpi itu sendiri”! [Sebuah pepatah kuno Korea, mirip dengan frase “Perkataan yang elok menyenangkan percakapan”] Bagi mereka, Psy adalah orang yang harus dianalisa sebab mereka sulit menerima keberhasilannya yang meroket dan kehadirannya yang terasa kuat. Tapi bagi kami, kami menerima begitu saja sebab INI MEMANG periode ‘PSY’.

Blogger Forever 36 berkomentar [10] [ko] tentang strategi Psy untuk menonjolkan karakternya sendiri, daripada mencoba untuk membaur dalam industri musik Korea yang didominasi oleh idola, berkata bahwa ini layak mendapatkan pujian dibandingkan dengan dunia K-Pop [11]yang berlebihan:

아이러니 하게도 싸이의 선전은 대단해 보였단 K-POP 시장이 얼마나 별 볼일 없었던 것인지를 적나라하게 보여준다. 이제까지의 K-POP 아티스트들의 해외 진출은 아이돌이 대부분이었고, 이들은 소수의 매니아들을 생산해냈을 망정 광범위한 지지를 얻어내지는 못했다. 전문 작곡가를 두고, 잘 짜여진 안무에 정형화된 노래들을 소화해내는 한국의 아이돌들은 사실 정말 ‘아티스트'로서의 역량은 심각하게 떨어지는 수준이다. 노래는 그룹내의 몇명 멤버들만 잘하고, 미모를 가지고 있다고 하지만 그건 우리의 기준의 기준일 뿐이다. 해외진출방법도 딱히 이렇다할 것이 없었다. 그저 해외 레코드사에 찾아가서, 홍보를 부탁하고, 안되면 접는 그런 수순이었던 것이다[…] 싸이는 사실 그렇게 뛰어난 아티스트는 아니다. 노래를 잘 부르기를 하나, 랩을 잘 하기를 하나, 그렇다고 잘 생겼기를 했나. 싸이가 다른 뮤지션들보다 월등히 뛰어난 점이라면 바로 이러한 자신의 위치를 확실하게 깨달았다는 것이다. 그래서 사이는 고상한 취향이나 음악적 능력을 드러내지않고, 오히려 스스로 “싸보이는”음악을 한다.

Ironisnya, kesuksesan Psy mengungkap betapa kecilnya pasar K-Pop (tapi betapa berlebihannya mereka). Sampai hari ini, sebagian besar artis K-Pop yang ke luar negeri adalah para penyanyi idola dan mereka hanya memenangkan hati grup fan [internasional] tapi gagal mengumpulkan dukungan luas secara massal. Terus terang, kualitas bermusik para bintang idola itu sebagai penyanyi luar biasa. Mereka punya penulis lagu profesional sendiri dan sibuk memelajari dan mengulang-ulang gerakan tari yang terkoreografi dengan baik dan lagu yang tipikal. Hanya beberapa anggota grup idola yang bisa menyanyi dengan bagus. Mereka mungkin tampan tapi biasa saja bagi kami. Dan tidak ada strategi pasar tertentu untuk khalayak internasional. Mereka hanya mengunjungi studio rekaman asing dan memohon agar lagu-lagu mereka dipromosikan. Ketika hal tersebut gagal, maka mereka berhenti […] Psy memang bukan artis yang luar biasa. Dia tidak begitu bagus dalam menyanyi atau rap bahkan tidak tampan. Yang menjadikan Psy istimewa di antara musisi lainnya adalah bahwa dia sangat tahu tempatnya [bagaimana dia diangggap]. Jadi dia memilih jalur yang berbeda: daripada tampil jetset dengan musik fantastis, dia memilih tampil mencolok/kuno.

Ahli pemasaran sosial dan blogger Dasolin [12] melakukan pendekatan atas keberhasilan Psy dari perspektif pemasaran media sosial [13] [ko]:

강남스타일이 개임한 것은 뮤직비디오를 만들고, 유투브에 올린 것 외에는 없다. 컨텐츠가 퍼져나가고 패러디되고, 반응들이 쏟아져나오는 과정에는 전혀 관여하지 않았다. 대게 소셜 마케팅을 하는 기업들이 오해하는 부분이 바로 이 부분이다. 철저하게 개입하려 하다가 역효과를 얻게되는 것이다[…]실제로 원더걸스는 텔미열풍 이후 사람들이 잘 따라 출 수 있도록 노래 가사에 춤 동작을 넣어서 안무를 맞춰서 바이럴이 되도록 개입했지만, 인위적인 유통은 참패하고 말았다.

Kontribusi mereka [mengacu pada agensi Psy] pada keberhasilan Gangnam Style adalah mereka memroduksi video musiknya lalu mengunggahnya ke YouTube. Itu saja. Mereka tak pernah mengintervensi proses penyebaran konten itu, diparodikan dan meraih beragam reaksi. Disinilah perusahaan yang berusaha untuk melakukan apa yang disebut ‘pemasaran sosial’ sering melakukan kesalahan. Saat kau mengintervensi prosesnya, mencoba mengontrol, maka jadi bumerang. […] Dalam kasus Wonder Girls [14] [Grup idola wanita Korea yang berusaha masuk ke pasar Amerika Serikat tapi gagal], setelah lagu ‘Tell Me’ merambah di Korea, pada lagu berikutnya mereka mendesain koreografi yang mudah diikuti, berniat agar lagu ini kembali mewabah. Namun metode distribusi tidak wajar ini gagal.

Blogger SOMDA [15], dalam posting blog berjudul ‘Jangan Berlebihan’, menunjukkan [16] [ko] fakta bahwa orang Korea bisa jadi terlalu percaya diri atas bagaimana orang lain memandang mereka. Sang blogger menekankan cara warga Korea bereaksi terhadap ketenaran internasional psy menunjukkan rendahnya harga diri nasional:

가장 최근의 예라면 싸이의 강남스타일이 해외에서 이외로 뜨고있는데에 대한 반응이다. 반응은 두가지로 갈린다. […]먼저 뜨겁게 응호하는 반응에 대해 설명하자면, 이는 한국이란 나라도 이만큼 한다라는 자부심에서 나오는 반응이다. 하지만 어찌보면 슬픈 자부심이다. 서구에게는 동양으로, 같은 동양안에서도 일본에게 한국으로….끓임없이 타자로 위치되었던 한국이 선진국에게 어필했다는 것에 대해 자랑스러워하는 것이다.

Contoh terbaru adalah cara orang-orang bereaksi terhadap video Gangnam Style Psy yang mewabah secara internasional. Dan ada dua reaksi utama terhadai hal ini […] Pertama, ada orang yang begitu bersemangat menyambut berita ini– ini menunjukkan kebanggaan nasional yang membuat mereka berpikir “hei, kita bisa melakukan ini”. Tapi sebenarnya ini menyedihkan. Ini berasal dari kenyataan bahwa Korea sudah lama diperlakukan macam negara sekunder, pertama oleh dunia Barat dan juga oleh Jepang di wilayah Asia. Sekarang mereka merasa bangga atas fakta kalau mereka membuat negara-negara (yang lebih) maju tertarik.

[…] 두 번째로 그런 반응을 냉소하는 사람들이다. 이들은 먼저 순진한 승리감에 빠져있는 사람들을 공격하고 싶어한다. 이들은 선진국들에 비해 낮은 한국의 위치를 지나치게 인식한다.[…] 이들은 냉소적인 위치에 있음으로서 실망하고 싶어하지 않아한다. 그러나 이런 이들의 마인드도 역시 서구에 대한 지나친 열등감으로 나오는것으로서, 사실상으로는 응호하는 반응과 이면은 동일하다.[…] 자기정체성에 대해 불안한 사람은 남의 눈을 통해 그를 확인할려고 한다. 이는 한국인이 자국정체성에 가지는 태도와 유사하다.

Kedua, ada orang yang berubah jadi sinis. Mereka ingin menyerang orang-orang yang dengan naifnya merasa jaya. Tapi mereka tidak sadar bahwa merekalah yang terlalu menyadari status negara kita dibandingkan dengan negara-negara makmur lainnya. Dengan berperilaku menyendiri dan sinis, mereka ingin melindungi diri dari rasa kecewa. Tapi reaksi macam ini juga bersumber dari rasa percaya diri yang rendah dan sebenarnya jadi sumber yang sama dengan antusiasme berlebihan. […] Orang yang tidak percaya diri berusaha mendefinisikan diri menurut pandangan orang lain. Dan ini berlaku tentang cara orang Korea Selatan memandang negara mereka.