Kuba: Sistem Operasi Sumber Terbuka Nova Diluncurkan

Melalui proyek yang dikembangkan oleh Universitas Ilmu Informatika dan Teknologi Havana [es] (UCI, inisial dalam Bahasa Spanyol), pemerintah Kuba meluncurkan versi nasional sistem operasi Linux berbasis Sumber TErbuka (open-source), dan berencana untuk mengganti penggunaan Microsoft Windows ke sistem operasi baru yang dinamakan Nova Baire pada 50% jaringan komputer negara dalam jangka waktu lima tahun kedepan. Rencana ini diumumkan pada Informática 2009 Konvensi dan Pameran Internasional.

“Tux Guevara” ilustrasi karya Brunocb dalam perlindungan lisensi Creative Commons

Salah satu pemicu pengembangan Nova Baire adalah kesulitan untuk mendapatkan software secara legal di Kuba, selain itu seperti yang dikatakan bloger ZeroZen dari situs teknologi Amerika Latin FayerWayer [es],  “Kuba melihat adanya potensi ancaman dari software MS (Microsoft) karena agen keamanan AS dapat memperoleh kode akses mereka.”

Pengembangan sistem ini juga dikatakan sejalan dengan ideologi pemerintah. Penúltimos Días [es] mengutip respon Héctor Rodríguez, Rektor Jurusan Software Open-Source UCI yang mengatakan:

“El movimiento del software libre es más cercano a la ideología del pueblo cubano, sobre todo por la independencia y soberanía. El software privativo puede tener agujeros negros y códigos maliciosos que uno no conoce.”

“Pergerakan software Open-Source sangat dekat dengan ideologi negeri Kuba, terutama dalam hal kemerdekaan dan kedaulatan. Softeware yang dikembangkan perusahaan swasta bisa jadi memiliki lubang hitam dan kode-kode buruk yang tidak semua kita pahami.”

Software Nova Baire memiliki situs sendiri [es] dimana setiap pengguna dapat mendonlot dan mendiskusikan isu terkait dengan software tersebut melalui forum [es]. Salah satu bloger terkemuka, TBS dari Bloggers Cuba [es] memperoleh kesempatan untuk melakukan tes dan menulis kesan singkat:

Ya tuvimos la oportunidad de probarlo por acá en una máquina virtual y nuestra primera impresión fue bastante buena. Hace todo lo que por defecto la mayoría de las demás distribuciones de Linux para usuarios: realizar trabajos de oficina, reproducir archivos de música y video, navegar por Internet y mensajería instantánea, ver fotografías y utilizar otras múltiples aplicaciones para un mejor desempeño laboral o de ocio.

Como ya dije es una distribución enfocada al usuario final, a mi consideración bastante amigable e intuitiva. Según el nivel de estabilidad y rendimiento que demuestre podría ser la ideal para ser utilizada en el proceso de migración que realiza el país hacia Software Libre de usuarios provenientes y acostumbrados a sistemas como Microsoft Windows.

“Kami telah mendapat kesempatan untuk mencobanya di mesin virtual dan kesan pertamanya sangat bagus. Ia melakukan semua yang dilakukan oleh mayoritas distribusi Linux kepada penggunanya: menjalankan aplikasi perkantoran, memutar musik dan video, menjelajah Internet dan mengirim pesan instan, melihat foto, serta menggunakan berbagai aplikasi baik untuk pekerjaan maupun kesenangan.

Distribusi difokuskan pada pengguna, dan menurutku, sangat ramah pengguna dan intuitif. Berdasarkan tingkat stabilitas dan performa, sistem ini ideal digunakan pengguna sistem lain seperti Microsoft Windows, selama proses migrasi menuju software Sumber Terbuka oleh pemerintah.

Berikut video Youtube yang memuat cuplikan Nova Baire yang sedang beroperasi.

Terjemahan kolaborasi dengan Ivan Lanin, Wikipedia Indonesia

Mulai Percakapan

Relawan, harap log masuk »

Petunjuk Baku

  • Seluruh komen terlebih dahulu ditelaah. Mohon tidak mengirim komentar lebih dari satu kali untuk menghindari diblok sebagai spam.
  • Harap hormati pengguna lain. Komentar yang tidak menunjukan tenggang rasa, menyinggung isu SARA, maupun dimaksudkan untuk menyerang pengguna lain akan ditolak.